Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta meminta warga pesisir utara Jakarta mewaspadai potensi banjir rob pada 3-10 Januari 2023. Sebanyak sembilan wilayah di Jakarta Utara diprediksi mengalami banjir rob selama periode tersebut.
"Berdasarkan siaran pers BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) tentang peringatan potensi banjir pesisir (rob) 3-10 Januari 2023 diduga terkait dengan adanya fenomena bulan purnama (full moon) pada 6 Januari 2023 dinyatakan berpotensi meningkatkan ketinggian air laut maksimum," demikian keterangan tertulis admin akun @bpbddkijakarta dikutip Senin (2/1).
Menurut Kepala Satuan Pelayanan Pengolahan Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Michael Sitanggang, sembilan wilayah itu di antaranya Pantai Utara Muara Angke, Muara Baru, Tanjung Priok, Ancol, Kamal Muara, dan ruas-ruas yang terdapat di seputar pantai utara.
"Untuk itu siapkan perlindungan diri bagi masyarakat yang akan beraktivitas di luar ruangan, seperti membawa payung, jaket, topi, ataupun jas hujan," kata Michael, di Jakarta, Senin.
Baca juga: Jambret Ponsel Diamuk Massa di Jakpus
Bagi pejalan kaki dan pengguna kendaraan, lanjutnya, diimbau agar menjauhi area sekitar saluran air atau gorong-gorong terbuka.
Masyarakat juga dapat memantau informasi perkembangan cuaca yang disampaikan BPBD DKI melalui website bpbd.jakarta.go.id serta media sosial BPBD.
"Manfaatkan kanal pengaduan darurat milik Pemprov DKI Jakarta dengan telepon ke nomor 112 dan gunakan aplikasi JAKI untuk melaporkan kejadian banjir atau genangan yang terjadi di sekitar anda," ungkap Michael.
Dia menambahkan, DKI Jakarta siagakan sebanyak 461 pompa keliling untuk antisipasi banjir akibat cuaca ekstrem di Ibu Kota juga disiagakan total 1.760 petugas, DLH DKI klaim tidak akan ada penumpukan sampah saat Natal sampai sekarang.
Disebutkan pula peningkatan kapasitas sungai di Pasar Baru selesai pada Desember 2022. (OL-16)
Daerah berpotensi cuaca ekstrem di Jawa Tengah pada Jumat 30 Januari Agus Triyono, tersebar di 18 lokasi.
Menurut BMKG, cuaca di Kepulauan Riau saat ini lebih dominan berawan tebal karena kecepatan angin yang cukup kencang di sekitar wilayah Kepri serta kelembapan udara yang relatif rendah
Hasil analisis BMKG menunjukkan episenter gempa berada pada koordinat 6,88 Lintang Selatan dan 107,79 Bujur Timur, atau sekitar 14 kilometer timur Kota Bandung
Monsun Asia hingga fenomena CENS diprediksi memicu hujan lebat disertai angin kencang yang berisiko menyebabkan banjir, banjir bandang, dan tanah longsor.
Waspada terhadap peningkatan curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang bersifat fluktuatif, yang dapat terjadi pada pagi, siang atau sore, malam, hingga dini hari.
Prakiraan cuaca Jakarta dan sekitarnya malam ini, Kamis 29 Januari 2026. Waspada hujan lebat disertai petir di Jakarta Selatan dan wilayah penyangga.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan BPBD Operasi Modifikasi Cuaca (OMC), besok (27/1), BMKG memprediksi akan terjadi hujan lebat di DKI Jakarta, Selasa (27/1).
Pramono Anung menyiapkan 200 ekskavator untuk melakukan pengerukan di lima wilayah Jakarta cegah banjir. Sebab, BMKG memprediksi bahwa akan terjadi hujan lebat di DKI Jakarta, besok
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, sebanyak 200 ekskavator telah dikerahkan untuk pengerukan. Sebab, Jakarta diprediksi masih akan diguyur hujan lebat.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menepis tudingan pihaknya hanya mengulang skema lama dalam menangani persoalan banjir Jakarta.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung memberikan tanggapan resmi terkait kritik Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Jakarta yang menilai penanganan banjir Jakarta belum maksimal.
BANJIR Jakarta yang terjadi sejak beberapa hari terakhir masih belum menunjukkan tanda-tanda mereda. Hari ini, Jumat, (23/1) siang, banjir Jakarta justru dilaporkan meluas.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved