Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
ANIMO warga Jakarta yang bersepeda selama masa transisi diklaim meningkat oleh Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria. Namun, para pesepeda diminta mawas diri selama berkegiatan lantaran tindak kejahatan seperti pencopetan dan begal masih mengintai warga.
"Perlu waspada, hati-hati. Malam Sabtu, malam Minggu, dan malam Senin itu saya lihat banyak sekali pesepeda. Jadi saya minta masyarakat tetap hati-hati," kata Riza di Jàkarta, Minggu (19/7).
Baca juga: Meningkat, Kasus Positif Covid-19 di DKI Capai 16.351 Kasus
Di masa perpanjangan pembatasan sosial berskala besar masa transisi ini kegiatan outdoor diperbolehkan beraktivitas kembali oleh Gubernur Anies Baswedan. Bahkan, pada Minggu pagi kegiatan car free day (CFD) diganti menjadi kawasan pesepeda di puluhan ruas jalan Jakarta.
"Apresiasi kepada warga yang belakangan ini meminati berolahraga menggunakan sepeda. Memang Pak Gubernur programnya diantaranya menjadikan sepeda tidak hanya alat olahraga dan rekreasi, tapi juga transportasi," tutur Ketua DPP Gerindra itu.
Riza juga menyebut penjualan sepeda juga meningkat seiring pertambahan jumlah pesepeda yang naik luar 1.000%. Namun, katanya, tetap warga diminta berhati-hati, tidak lengah saat bersepeda.
"Tetap harus berhati-hati dengan rambu yang ada. Di malam hari juga banyak sekali pesepeda. Mudah-mudahan warga Jakarta bisa menggunakan sepeda sebagai alat transportasi yang murah," pungkas Riza.
Sebelumnya, Wakil Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) DKI Jakarta, Hendi Rachmat, menyebut beberapa teman pesepeda menjadi korban pencopetan saat bersepeda di jalan raya.
Baca juga: Polsek Kelapa Gading Ringkus Komplotan Copet Profesional
Misalnya, di wilayah Jakarta Selatan ada pencurian dan pembegalan di jalan Panglima Polim yang dilakukan dua orang menggunakan sepeda motor kepada seorang pesepeda.
"Kalau bersepeda di jalan raya harus fokus, lagi banyak pencopet dengan menyasar pesepeda," kata Hendi (4/7) lalu. (OL-6)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved