Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak masyarakat untuk berekreasi ke Cagar Buah Condet (CBC), Kramatjati, Jakarta Timur. Hal tersebut sekaligus turut mempromosikan CBC kepada warga Jakarta.
Anies mengatakan CBC merupakan wahana pembelajaran, wahana rekreasi, sekaligus sebuah wilayah cagar. Jadi, CBC merupakan aset warga Jakarta yang ingin dilestarikan dan dikembangkan. Dan saya berharap mudah-mudahan lebih banyak lagi yang datang ke sini.
Anies juga mengundang masyarakat untuk datang ke CBC berekreasi bersama keluarga untuk memanfaatkan CBC sebagai lokasi edukasi keluarga.
"Saya ingin mengundang keluarga mari kita datangi CBC, kemudian bisa dipakai untuk keluarga datang ke sini. Ajak anak-anak kita untuk lihat, kebanyakan anak-anak di kota melihat buah-buahan ketika sudah ada di meja," kata Anies dalam acara panen duku dan salak Condet di Jakarta, Kamis (14/3).
Baca juga: Tumbuhkan Ekonomi, Anies Incar Pariwisata
"Tidak memiliki bayangan seperti apa ketika masih di pohon, apalagi kalau kita saksikan salak di sini kita akan melihat bagaimana tanaman salak itu bisa tumbuh berkembang," imbuh Anies.
CBC memiliki lahan seluas 3 hektare yang berisi tanaman salak dan tanaman duku. CBC sendiri memiliki daya tarik karena berada di Jakarta yang penuh dengan gedung-gedung.
Menurut Anies, kawasan Condet memiliki suasana tidak seperti ada di tengah Metropolitan. Suasananya lebih di perkebunan, pedesaan, dan tanaman-tanaman yang ada di sini sudah melewati beberapa dekade buah tanam. Pohon duku di CBC diperkirakan usianya lebih dari 100 tahun dan begitu juga dengan salak.
Pengelola Cagar Budaya Condet Djarmuni mengatakan pihak pengelola dan Pemprov DKI terus berusaha melestarikan dukuh dan salak agar CBC tetap lestari. (OL-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved