Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja mulai menjalankan tugas pertamanya menjadi Pelaksana tugas (Plt) Bupati Bekasi, Jumat (19/10). Penunjukan Eka menyusul kekosongan jabatan yang ditinggalkan Bupati Neneng Hasanah Yasin yang sedang menjalani proses hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
“Penunjukan ini telah berkoordinasi dengan Badan Pertimbangan Jabatan dan Pangkat (Baperjakat),” kata Eka di Cikarang, Jumat (19/10).
Menurut Eka, tugas terberatnya saat ini adalah mengisi kekosongan tiga posisi kepala dinas yang tidak berpenghuni setelah pejabat sebelumnya terjerat kasus suap Meikarta. Ketiga dinas tersebut meliputi Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) serta Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar).
“Jangan sampai kekosongan ini justru mengganggu penyerapan anggaran, jadi kemarin setelah mendapatkan surat tugas, saya konsultasi dengan Baperjakat dan menunjuk Plt,” katanya.
Berdasarkan hasil koordinasi, seluruh posisi kepala dinas akan diambil alih oleh para sekretaris yang bertugas di dinas tersebut, yakni Iman Nugraha (Plt Kepala Dinas PUPR), Zaki Zakaria (Plt Kepala DPMPTSP) dan Titin Komariah (Plt Kepala Disdamkar).
Eka mengatakan, langkah itu diambil untuk menjamin keberlangsungan pelayanan pada tiga dinas teknis. Ia berharap para plt kepala dinas yang telah ditunjuk dapat segera melaksanakan tugas dan kewenangan dan bekerja sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku.
“Saya ingin para plt kepala dinas dapat segera bekerja dengan tetap mengikuti aturan dan ketentuan yang berlaku karena pelayanan kepada masyarakat tidak boleh terhenti,” tandas Eka.
KPK menetapkan Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin sebagai tersangka, Minggu (15/10) malam. Neneng ditetapkan sebagai tersangka karena diduga menerima suap terkait dengan perizinan proyek pembangunan Meikarta di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. (A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved