Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Mudik Gratis Banyak Peminat Modal Kampanye Naik Kendaraan Umum

Cahya Mulyana
25/6/2018 20:40
Mudik Gratis Banyak Peminat Modal Kampanye Naik Kendaraan Umum
( ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi)

MENTERI Perhubungan Budi Karya Sumadi akan mendorong masyarakat untuk memakai kendaraan umum dalam berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Upaya itu sudah dapat berjalan baik melalui mudik gratis yang berlangsung pada perayaan Lebaran tahun ini.

"Kalau saya pikir ada satu kesadaran masyarakat. Contohnya kapal, kan tadinya enggak mau naik kapal karena mudik gratis orang jadi mau," kata Budi di Kementerian Perhubungan, Jakarta (25/6).

Ia juga menjelaskan pola yang dilakukan PT Kereta Api Indonesia yang bebas calo karena pembelian tiket melalui daring akan diadopsi dan diimplementasikan pada moda transportasi lain.

"Bus juga, kalau bus bagus dan enggak ada calo mereka mau. Oke kami dorong momen itu. Jadi nanti pola yang dilakukan PT KAI akan kami tekankan ke laut dan darat," tutur Menhub.

Budi optimistis jika pemerintah berbenah dan bersinergi dengan berbagai pihak termasuk pengusaha transportasi, ke depan tren masyarakat menggunakan angkutan publik akan semakin membaik. Dengan begitu bisa mengurangi banyaknya kendaraan pribadi yang hilir mudik,  khususnya di kota-kota besar di Indonesia.

"Kalau tren angkutan umum naik, orang kan malas naik motor dan mobil," pungkasnya. (A-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya