Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta warga Ibu Kota yang menukar uang menjadi uang receh untuk keperluan pemberian THR agar datang ke tempat-tempat resmi penukaran. Bank Indonesia, kata Sandi, sudah membuka tempat penukaran uang resmi di 160 titik menjelang lebaran, salah satunya di lapangan IRTI Monas.
"Sekarang sudah dibuka di 160 titik tempat resmi penukaran uang. Jadi kita sarankan warga menukar uang ke sana dan tidak ada pungutan biaya sama sekali," ujar Sandiaga di Lapangan IRTI Monas, Rabu (23/5).
Sandi mengatakan, tempat penukaran uang ini juga ada di Kepulauan Seribu seperti di Pulau Tidung dan Pulau Pramuka. Dengan banyaknya fasilitas penukaran uang resm itu, menurutnya, BI melarang masyarakat tukar uang di tempat ilegal.
Dia mengatakan, menukar uang di tempat resmi aman dari peredaran uang palsu. Bahkan, itu lebih menguntungkan karena warga tidak akan terkena potongan biaya.
"Namun untuk teman-teman yang terpaksa menukar di tempat-tempat tidak resmi, mohon dipastikan uangnya itu adalah asli," ujar Sandi.
Menjelang lebaran, biasanya banyak masyarakat yang menukar uang untuk THR yang dibagikan ke sanak saudara.
Sandi mengatakan, di Jakarta lebih dari Rp40 triliun uang tunai yang beredar untuk memenuhi kebutuhan THR itu. Jumlah ini lebih dari setengah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta.
"Dua minggu ini uang sebanyak itu harus ada tunai di Jakarta. Kami ingin ekonomi akar rumput bisa tumbuh di DKI dan kita harapkan ini juga menebar peluang dan menciptakan lapangan kerja," ujar Sandi. (OL-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved