Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Uni Eropa Serahkan Akhir Brexit ke Inggris

25/10/2017 10:30
Uni Eropa Serahkan Akhir Brexit ke Inggris
(AFP/TOLGA AKMEN)

NEGARA-NEGARA Eropa sepakat menyerahkan kepada Inggris pemisahan negara itu dari Uni Eropa (British Exit/Brexit). Pemisahan itu ialah pilihan Inggris.

Demikian dikatakan Presiden Uni Eropa Donald Tusk, kemarin, menanggapi hasil pembicaraan negara-negara Eropa terkait pemisahan Inggris dari kelompok itu.

“Kami sudah memutuskan agar Inggris memberikan secara detail tu­juan mereka, terutama yang terkait dengan tagihan finansial saat pemisahan. Hal itu mutlak jika Ing­gris ingin melanjutkan pembi­ca­raan lebih jauh tentang masa depan hubungan Inggris dengan Uni Eropa,” ungkapnya.

Di hadapan parlemen Eropa, Tusk mengatakan Uni Eropa harus tetap bersatu dan mengedepankan musyawarah agar tidak kalah saat bernegosiasi.

Sebagaimana diketahui, Inggris akan keluar dari Uni Eropa pada Maret 2019 tanpa ada kesepakatan perdagangan.

“Uni Eropa akan dapat berkembang sepanjang kita tidak terbelah,” kata Tusk merespons sikap Inggris.

Dia mengulang gagasan kontroversial yang pernah dilontarkan, yaitu Uni Eropa terbuka pada Inggris yang mengundurkan diri untuk meninggalkan blok tersebut.

Pada pertemuan Jumat (27/10), para pemimpin Eropa akan memberikan kesempatan ke Inggris untuk memulai persiapan tahap pembica­raan selanjutnya. (AFP/*/I-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya