Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Titi DJ Menjadi Produser

Dzulfikri Putra Malawi
14/11/2015 00:00
Titi DJ Menjadi Produser
(MI/ATET DWI PRAMADIA)
TITI DJ butuh waktu tiga tahun untuk menelurkan sebuah album bagi trio asuhannya. Itu merupakan karya perdananya selaku produser. Di bawah label TTDJ Musik miliknya, tiga penyanyi profesional direkrut untuk membawakan 10 lagu ciptaan sendiri di album bertema Self Titled. Ide membentuk sebuah trio muncul ketika Titi aktif menjadi juri sebuah ajang pencarian bakat. "Waktu jadi juri banyak yang berkualitas. Sayang sekali tidak diorbitkan. Saya selalu takjub dengan penyanyi duo atau lebih. Saya ingin lagu saya dinyanyikan dengan cara itu agar berbeda," ujarnya saat peluncuran album trio Dara Jana di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta.

Hasilnya, tiga penyanyi perempuan berkarakter dan memiliki timbre suara yang berbeda satu dengan lainnya, dapat diaudisi Titi. Mereka ialah Laras Octaviany, Sondang Sekarsari, dan Retno Mayang Lestari, yang dipertemukan sejak 2010. Awalnya, perempuan kelahiran 27 Mei 1966 itu mengarahkan mereka dengan gaya dirinya. Ia kemudian sadar langkah itu salah. Akhirnya, Titi membebaskan mereka menginterpretasikan lagu dengan karakter vokal masing-masing. "Dara Jana berbeda jika dibandingkan dengan girlband. Mereka saya audisi berdasarkan kualitas suara dulu, lalu fisiknya yang cukup sama, serta karakter dan sikap," lanjut mantan trio 3 Diva bersama Ruth Sahanaya dan Krisdayanti itu.

Saat proses rekaman pun dirinya mengaku tidak banyak terkendala secara teknis karena para personel Dara Jana memang musikus profesional. "Mereka mau bersabar atas keterbatasan saya menjadi produser," selorohnya tertawa. Penyanyi yang juga berlatar belakang grup vokal Elfa Secioria itu mengaku tidak pernah bertendensi menciptakan atau membangkitkan tren trio. Namun, ia berharap agar 'anak-anak asuhnya' bisa diterima dalam industri musik Indonesia. "Kalau sampai nanti menjadi tren berarti bagus. Saya feeling saja untuk rilis sekarang karena materinya sudah siap diperkenalkan kepada masyarakat," timpalnya.

Lebih kreatif

Pengalaman pertama menjadi produser, menurut Titi, membuat dirinya lebih kreatif. "Kami jadi kreatif untuk berjualan. Kami bergerilya dengan direct selling di online, e-mail, dan titip edar dengan Demajors," ujarnya. Selain itu, di tengah-tengah persaingan penyanyi pendatang baru, Titi mengaku percaya diri dengan Dara Jana karena mereka dianggap cukup layak tampil dan memberikan variasi musik kepada masyarakat. Mengenai berapa biaya yang dikeluarkan, Titi enggan menjawabnya secara pasti. Ia mengatakan langkah itu merupakan salah satu kegiatan dan bisnis barunya di dunia musik. "Biaya memang bikin jatuh bangun. Sewa studio dan biaya produksi lainnya. Untungnya semua itu lagu saya. Jadi, biaya lagu bisa diminimalkan," pungkasnya sambil tertawa.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya