Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Tiki Gelar Lomba Jurnalistik #LogisTIKIndonesiaButuhAnakMuda

Budi Ernanto
25/10/2023 15:05
Tiki Gelar Lomba Jurnalistik #LogisTIKIndonesiaButuhAnakMuda
Logo Tiki.(DOK TIKI)

SEBAGAI bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun perusahaan ke-53 dan apresiasi atas peran media massa dalam membantu komunikasi perusahaan PT Citra Van Titipan Kilat (Tiki), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, menyelenggarakan Lomba Karya Tulis dan Karya Foto Jurnalistik dengan tema #LogisTIKIndonesiaButuhAnakMuda.

Terdapat tiga kategori topik untuk masing-masing lomba karya tulis dan karya foto jurnalistik. Kategori topik untuk lomba karya tulis jurnalistik antara lain yaitu regenerasi SDM di industri kurir dan logistik butuh partisipasi seluruh pihak, potensi membangun kewirausahaan di sektor kurir, dan rahasia 53 tahun Tiki membangun bisnis kurir berbasis kemitraan.

Sementara lomba karya foto jurnalistik mengambil topik terkait “Rahasia 53 tahun eksistensi Tiki beradaptasi dari zaman ke zaman” yang dapat diangkat dari solusi produk dan layanan inovatif, strategi bisnis berbasis kemitraan, teknologi, dan kualitas SDM.

Yulina Hastuti, Direktur Utama Tiki mengatakan “Tahun ini kami tengah mengampanyekan pentingnya regenerasi sektor logistik dengan menjaring lebih banyak talenta-talenta muda Indonesia di perusahaan kurir nasional. Ke depannya, sektor logitik nasional akan semakin membutuhkan ide-ide segar, ide-ide kreatif dan inovasi-inovasi yang diinisiasikan oleh anak-anak muda Indonsia. Salah satu langkah nyata TIKI, kami menggandeng tiga (3) kampus terkemuka untuk jurusan Transportasi & Logistik dalam mendukung pengembangan kompetensi SDM muda Indonesia agar dapat mengikuti kebutuhan industri di masa depan. Melalui kesempatan ini, kami juga ingin mengajak rekan-rekan media untuk turut mengampanyekan pentingnya regenerasi sektor logistik nasional kepada khalayak luas.”

Adapun periode pengumpulan karya tulis dan karya foto mulai tanggal 23 Oktober hingga 15 Desember 2023. Masing-masing kategori karya tulis dan karya foto akan dipilih tiga (3) karya terbaik dan lima (5) juara harapan yang akan diumumkan pada tanggal 28 Desember 2023 mendatang.

Terdapat hadiah uang tunai sebesar Rp15 juta untuk Juara I, Rp12 juta untuk Juara II, Rp8 juta untuk Juara III, serta Rp1 juta untuk Juara Harapan. Lomba Karya Tulis dan Karya Foto TIKI terbuka untuk jurnalis media nasional dan media lokal dengan memperhatikan syarat dan ketentuan yang tercantum.

Kriteria peserta lomba cukup mudah. Peserta lomba adalah wartawan berkewarganegaraan Indonesia yang bekerja di media cetak atau media online  kantor berita dibuktikan dengan tanda pengenal wartawan. Karya jurnalistik dikirimkan ke alamat email [email protected] disertai dengan scan KTP, scan Press ID, dan scan bukti pemuatan berita di media cetak lengkap dengan keterangan edisi, hari, tanggal dan halaman, atau link bukti pemuatan berita di media online dengan subject email: Lomba Karya Tulis TIKI atau Lomba Karya Foto TIKI. Untuk karya foto agar dikirimkan foto asli selain bukti pemuatan berita foto, dengan resolusi minimal 300 dpi dengan sisi terpanjang 3000 pixel. Peserta boleh mengirimkan karya lebih dari satu. 

“Kami berharap ajang Lomba Karya Tulis & Karya Foto ini dapat semakin mendekatkan perusahaan dengan rekan-rekan media, mempererat hubungan yang telah terjalin dan membangun kemitraan yang lebih baik lagi ke depannya. Kami mengundang seluruh rekan-rekan jurnalis baik tulis dan foto di seluruh Indonesia untuk ikut berpartisipasi dalam ajang lomba ini,” tutup Yulina. (Z-6)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya