Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Pemain Pokemon Go Terpaksa Belajar Metrik

17/7/2016 01:15
Pemain Pokemon Go Terpaksa Belajar Metrik
(AFP)

BARU beberapa hari dirilis, gim Pokemon Go telah menjadi fenomena global. Gim augmented reality tersebut memang memiliki gameplay yang sangat sederhana, yaitu mengajak pemainnya untuk menangkap sebanyak mungkin Pokemon yang ada di sekitarnya.

Namun, hal tersebut menimbulkan konsekuensi khusus bagi pemain. Mereka harus berjalan serta bertualang ke luar. Khusus untuk pemain di Amerika Serikat, mereka harus belajar sistem satuan metrik.

Menurut Gizmodo, Pokemon Go telah memaksa setidaknya 7,5 juta pemain dari AS untuk belajar satuan metrik yang merupakan satuan penghitungan internasional. Meski hadir di AS, Pokemon Go tidak menggunakan mil dalam penghitungan jaraknya, tetapi menggunakan meter.

Hal itu membuat pemain di AS harus belajar menghitung jarak menggunakan satuan yang tidak digunakan di negara tersebut karena terbiasa menggunakan satuan mil untuk jarak, bukan meter. Menurut Google Trends AS, pencarian dengan frasa ‘how far is 2 km’ dan ‘how far is 5 km’ meningkat tajam sejak 6 Juli, saat Pokemon Go dirilis di AS. (Mmi/H-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya