Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PENYANYI Enzy Storia, 28, mengaku sempat tidak percaya diri saat pertama kali masuk dapur rekaman untuk menyanyikan ulang lagu Bila Aku Jatuh Cinta milik Nidji. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, Enzy pun berhasil mengatasi rasa kurang percaya diri saat rekaman lagu yang aslinya dirilis pada 2006 itu. “Ini pertama kalinya banget rekam an, biasanya kan nyanyi bercanda gitu. Tapi, aku happy dan puas sama hasilnya. Aku suka sama aransemennya, backing vocal-nya yang Kak Barsena masukin bikin Bila Aku Jatuh Cinta versi aku jadi lebih enak,” kata Enzy dalam keterangan resmi pekan lalu.
Enzy mengaku memiliki alasan tersendiri memilih lagu yang ada dalam album Breakthru itu untuk dibawakan ulang. Dia mengatakan lagu itu mengingatkannya dengan momen cinta pertama.
“SMP kelas 3 itu pertama kalinya aku punya pacar dan momennya itu ada di album Breakthru. Aku, kalau lagi jatuh cinta, suka senyum-senyum sendiri karena jarang. Terus, aku diam aja, kayak salting (salah tingkah) gitu. Jadi, Bila Aku Jatuh Cinta pas sama aku karena aku suka lagu slow dan mellow,” ucapnya. Lagu Bila Aku Jatuh Cinta versi Enzy Storia ini merupakan bagian dari program 2000-an di Joox. (Ant/H-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved