Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

221 Ormas Lolos Seleksi POP

(Bay/H-1)
21/7/2020 05:15
221 Ormas Lolos Seleksi POP
Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Kemendikbud, Iwan Syahril.(Foto: Zoom)

SEBANYAK 324 organisasi masyarakat (ormas) yang berkecimpung di bidang pendidikan mengikuti seleksi Program Organisasi Penggerak (POP). Hasilnya sebanyak 221 ormas dinyatakan lolos untuk menjalankan program tersebut.

"Proposal yang kita terima ada 324 dengan passing grade yang kita tentukan. Ada 221 yang lolos. Proposal yang lolos ini yang kita verifi kasi dengan mengunjungi ormas," kata Achmadi dari Tim Evaluasi Proposal Smeru, kemarin.

Verifikasi dilakukan beberapa tahap. Mulai evaluasi administrasi, teknis, substansi, hingga pengecekan proposal. Smeru sebagai lembaga independen memastikan pemilihan organisasi penggerak dilakukan secara transparan dan akuntabel.

Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbud Iwan Syahril menambahkan, pihaknya tidak campur tangan dalam pemilihan ormas. Iwan menargetkan POP bisa berdampak pada puluhan ribu guru dan kepala sekolah dalam membangun ekosistem pendidikan yang lebih baik. (Bay/H-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno
Berita Lainnya