Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Aleza, Stylish dan Nyaman Rayakan Hari Kemenangan

Eni Kartinah
01/5/2019 05:15
Aleza, Stylish dan Nyaman Rayakan Hari Kemenangan
Aleza Raya 2019 Trunk Show menawarkan koleksi busana ready to wear untuk acara silaturahim maupun momen perayaan Lebaran(Ist)

MARHABAN ya Ramadan. Seiring datangnya bulan suci Ramadan, kaum muslimah biasanya juga mulai mempersiapkan perayaan Idul Fitri, termasuk urusan busana.

Untuk membantu kaum muslimah tampil prima di hari kemenangan, brand Aleza menawarkan koleksi busana ready to wear yang pas untuk menghadiri acara silaturahim maupun momen perayaan Lebaran lainnya dengan tetap mengutamakan faktor kenyamanan.

"Ini antara lain kami lakukan dengan pemilihan bahan yang lebih banyak memakai campuran poliester khusus," ujar Founder and Creative Director Aleza, Dia Demona, pada acara Aleza Raya 2019 Trunk Show di Jakarta, pekan lalu.

Ia menjelaskan, selama ini, Aleza sebagai brand yang sangat mengutamakan kenyamanan berbusana memang lebih banyak menggunakan material katun, yang sangat sesuai dengan iklim tropis Indonesia. Namun untuk tampilan yang lebih formal di hari raya, bahan katun kurang cocok karena cenderung mudah kusut.

"Karena itu kami pilih material poliester yang ketika dipakai nggak gampang kusut. Meski demikian, kami tetap mempertimbangkan faktor kenyamanan. Poliesternya jenis khusus, ketika dipakai feel-nya tetap nyaman seperti memakai katun. Karena kenyamanan adalah concern utama Aleza," terang Dia.

Selain menjamin kenyamanan, koleksi tersebut juga memberikan pilihan lengkap untuk berbagai style dan kepribadian perempuan. Mulai dari yang feminim, klasik, kasual, hingga sporty. Seperti yang ditampilkan pada sesi trunk show yang menampilkan 40 busana itu.

Trunk show tersebut terbagi menjadi tiga sequence. Sequence pertama menampilkan koleksi yang terinpirasi dari motif ikat yang dikemas menjadi busana klasik. Sangat pas digunakan untuk acara kasual maupun formal.

Sequence kedua terdiri atas koleksi yang terisnpirasi dari perpaduan batik namun dikemas dengan ciri khas Aleza yang tampil lebih muda dengan perpaduan warna yang variatif.


Baca juga: Ajak Milenial Cinta Maritim, UBL Kerja Sama dengan TNI AL


Adapun sequence ketiga, purity white, terinspirasi dari kesucian bulan Ramadan. Mencakup koleksi busana senada, white on white, yang cocok digunakan pada saat hari raya.

Pilihan warnanya bervariasi, dari netral, pastel, hingga bold, membuat para muslimah dapat dengan mudah memilih baju yang sesuai dengan kebutuhanya.

Kain bermotif dengan potongan sedikit lebih formal, namun tetap dengan ciri khas Aleza yang simpel dan detail-detail potongan 'tidak biasa' banyak ditampikan pada koleksi kali ini. Tak lupa, Aleza menambahkan beberapa detail aplikasi seperti lace, embroidery, dan payet untuk menambah cantik busana yang ditampilkan.

"Stigma yang berkembang, busana muslim itu kaku. Kami ingin membuat busana muslim bisa lebih stylish dan fashionable, dapat dipadukan dengan tema atau tren yang sedang berkembang," imbuh Dia.

Ia berharap para muslimah menyukai koleksi Aleza yang dirancang  senyaman mungkin untuk perempuan aktif yang ingin tampil lebih fashionable dan lebih percaya diri.

"Koleksi hari raya ini mulai di-launching serentak di online dan offline pada 29 April 2019," pungkas Dia. (OL-9)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya