Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Aktor Senior Sys NS Berpulang

MICOM
23/1/2018 13:49
Aktor Senior Sys NS Berpulang
(ANTARA/Teresia May)

MANTAN penyiar radio yang juga pernah aktif di dunia politik, Sys NS dikabarkan meninggal dunia, Selasa (23/1). Istri Sys, Shanty Widhiyanti juga mengabarkan berita duka ini.

Sys meninggal di rumah duka Jl. Kemang Timur Raya, Kompleks II APCO No. 16 Jakarta Selatan. "Mohon doanya agar Almarhum husnul khotimah," ujar Shanty meminta doa dari para kerabat dan sahabat.

Rencananya almarhum akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, hari ini juga bada azhar (setelah salat azhar).

Belum jelas apa penyebab pemilik nama asli Raden Mas Haryo Heroe Syswanto Ns. Soerio Soebagio ini meninggal dunia. Sys NS dikenal besar di radio Prambors bersama Pepeng, Krisna Purwana dan Nana Krip.

Ia juga aktif di ranah politik, sebagai salah seorang inisiator Partai Demokrat. Dari kabar yang beredar di grup Whatsapp, pria kelahiran Semarang itu, saat ini berada di rumah duka di Kemang, setelah sebelumnya dirawat di RS Pondok Indah.(OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono
Berita Lainnya