Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
RATU Inggris membuat sejarah dengan menunjuk Sarah Clarke, mantan direktur kejuaraan tenis Wimbledon, sebagai Black Rod. Ini pertama kalinya seorang perempuan memegang posisi parlemen seremonial tersebut dalam 669 tahun. Clarke yang mendapat gelar Lady Usher of the Black Rod akan mengambil alih jabatan itu dari David Leakey awal tahun depan. Leakey telah menjadi Gentleman Usher of the Black Rod sejak 2011.
Sejak peran ini diciptakan pada 1348 oleh Edward III untuk menjaga pintu di luar rapat dewan penasihatnya, yang dikenal sebagai Ordo of the Garter, Black Rod sekarang menjadi pejabat senior di Dewan Bangsawan atau Majelis Tinggi (House of Lords).
Pos tersebut tampil mencolok saat pembukaan parlemen, ketika Black Rod dikirim dari Majelis Tinggi ke Majelis Rendah untuk memanggil para anggota parlemen agar mendengarkan pidato Ratu. (The Guardian/Hym/X-10)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved