Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Begini Kabar Jin BTS Usai Jalani Operasi

Mediaindonesia.com
19/3/2022 16:00
Begini Kabar Jin BTS Usai Jalani Operasi
Jin BTS dikabarkan tengah jalani pemulihan usai jalani operasi telunjuk.(ANTARA/HO/instagram @jin)

AGENSI dari Jin BTS mengungkapkan bahwa sang idola kini tengah menjalani pemulihan usai menjalani operasi pada jarinya yang bermasalah.

Big Hit Music mengumumkan Jin mengalami cedera pada telunjuk kirinya akibat aktivitasnya, namun masalah tersebut segera ditangani dengan operasi perbaikan tendon yang rusak pada Jumat (18/3).

Baca juga: Kara Chenoa Rilis Lagu Missus Superficial (Poison)

Pada Sabtu ini agensi menuturkan bahwa operasi tersebut berjalan dengan baik dan Jin akan fokus menjalani pemulihan seperti dikutip dari Soompi, Sabtu.

“Operasi berjalan lancar menurut dokter. Jin dipulangkan dari rumah sakit pada pagi hari Sabtu, 19 Maret dan telah beristirahat. Dia akan memakai gips untuk sementara waktu untuk stabilisasi dan pemulihan yang cepat,” ujar Big Hit Music membicarakan kondisi terkini dari Jin.

Lebih lanjut, Big Hit Music menyatakan akan tetap memprioritaskan kesehatan dan keselamatan para talent-nya dan mendukung pemulihan Jin agar bisa maksimal dan kembali sehat seperti sedia kala. (Ant/OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya