Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Akhirnya Main Film Horor

04/11/2017 09:30
Akhirnya Main Film Horor
(MI/BARRY FATAHILAH)

SETELAH sering menolak tawaran bermain film horor, Baim Wong untuk pertama kalinya luluh dan mau beradegan seram.

Menurut laki-laki kelahiran 27 April 1981 itu, ia menerima tawaran itu karena ada yang bisa ia kerjakan dalam film tersebut.

"Pertama kali gabung saya lihat ceritanya, siapa pemain dan sutradaranya. Akhirnya saya milih ini. Untuk film horor, saya memang selalu hati-hati dan saya senang ini pertama kali saya main film horor," ujarnya seperti dikutip dari Metrotvnews.com.

Film horor yang bakal ia bintangi berjudul Titisan Setan.

Digarap oleh dua sutradara, yaitu Agusti Tanjung dan Sipu Groso.

Selain Baim, bintang lainnya di film itu ialah Wendy Wilson, Saykoji, Diah Permatasari, Faziah Aliyah, dan Mutia Datau.

Baim kerap menolak tawaran film horor karena sebelumnya punya kesan kurang baik terhadap film jenis itu di Indonesia, bahkan menilainya sebagai 'perusak' industri film.

Terutama ketika masa-masa film horor lebih mengedepankan erotisme jika dibandingkan dengan cerita atau adegan menyeramkan.

"Saya sebelumnya beberapa kali ditawari film horor. Ketika baca skripnya, malas. Namun, di sini kayaknya ada beberapa yang bisa saya kerjakan. Akhirnya saya ambil," ujarnya. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya