Headline

Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.

Fokus

F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.

Kalbe Dukung KKN Tematik Merajut Nusantara

M Ilham Ramadhan Avisena
25/7/2025 22:27
Kalbe Dukung KKN Tematik Merajut Nusantara
Tim Kalbe dan KKN Tematik Merajut Nusantara.(Dok.Kalbe Farma)

PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) terus mendukung perluasan akses layanan kesehatan, termasuk kepada masyarakat yang berada di wilayah terpencil di tanah air. Upaya tersebut ditunjukkan melalui dukungan terhadap program KKN Tematik Merajut Nusantara yang diadakan oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDikti III). 

Kegiatan KKN Tematik Merajut Nusantara akan dilangsungkan di Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur selama 10 hari, pada 28 Juli hingga 2025. Secara umum, kegiatan KKN Tematik Merajut Nusantara berfokus pada beberapa aspek, kesehatan, pendidikan, ekonomi kreatif dan pariwisata. 

Dukungan Kalbe terhadap program KKN Tematik Merajut Nusantara ditunjukkan melalui kolaborasi pada aspek kesehatan. Lebih lanjut, sejumlah kegiatan akan dilangsungkan seperti: edukasi penanganan tengkes (stunting), pencegahan diabetes, perilaku hidup bersih dan Sehat (PHBS), serta pemeriksaan kesehatan.

"Sebagaimana komitmen keberlanjutan Kalbe untuk Bersama Sehatkan Bangsa, Kalbe terus meningkatkan kolaborasi dengan berbagai pihak; akademisi, bisnis, pemerintah dan masyarakat. KKN Tematik Merajut Nusantara, dimana Kalbe turut terlibat didalamnya menunjukkan bahwa berbagai pihak turut memiliki andil dalam menyehatkan masyarakat utamanya dengan perluasan akses kesehatan," jelas Head of Corporate Sustainability Kalbe Abi Nisaka dikutip dari siaran pers, Jumat (25/7). 

TINGKATKAN KUALITAS HIDUP
Sementara itu, Kalbe Corporate Sustainability Assistant Manager SFD Arie Wibowo menyebut kegiatan KKN Tematik Merajut Nusantara menjadi wujud kedua pihak, baik Kalbe maupun LLDikti III dalam meningkatkan kualitas hidup serta menyehatkan masyarakat.

"KKN Tematik Merajut Nusantara ini telah berlangsung sejak 2018, dengan maksud mengajak mahasiswa untuk menyapa Indonesia, dan melihat keberagaman serta permasalahan yang terjadi. Pada akhirnya, mahasiswa dapat mengabdikan dan mempraktekkan keilmuan yang dimiliki demi masyarakat yang lebih baik," jelas Arie, yang juga menjadi Wakil Ketua KKN Tematik Merajut Nusantara 2025. 

Ketua KKN Tematik Merajut Nusantara 2018 itu juga menyebut sejumlah kegiatan yang dilangsungkan peserta KKN akan membantu pengentasan masalah kesehatan masyarakat setempat.

Kegiatan KKN Tematik Merajut Nusantara yang dilangsungkan di Kabupaten Ngada, NTT merupakan hasil kolaborasi antar berbagai pihak, antara LLDIKTI Wilayah III Jakarta, LLDikti Wilayah XV Kupang, TNI Angkatan Udara, serta Pemerintah Kabupaten Ngada. Sebanyak 120 mahasiswa dari Perguruan Tinggi Swasta di Jakarta akan mengikuti program ini.

"KKN Tematik oleh LLDikti Wilayah III ini sudah yang ketiga kalinya. Kegiatan sebelumnya dilakukan di Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka-Belitung, dan Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala LLDikti Wilayah III, Tri Munanto.

Tri juga menambahkan, kegiatan KKN juga akan didampingi dosen, sebagai dukungan dalam pelaksanaan implementasi salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pengabdian kepada Masyarakat.

"Para dosen akan menghasilkan luaran berupa publikasi PkM. Sedangkan mahasiswa diperhitungkan sebagai SKS. Besaran SKS-nya tergantung kebijakan masing-masing kampus," tambah Tri. (E-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Heryadi
Berita Lainnya