Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Pahlawan Digital Fokus Bantu Transformasi UMKM

Ifa/S-2
26/10/2020 04:35
Pahlawan Digital Fokus Bantu Transformasi UMKM
Nasabah Bank Mandiri Syariah berbincang dengan pelayan toko saat menggunakan layanan digital di Pusat Oleh-oleh UMKM Indonesia Dakara Mart.(ANTARA FOTO/Arif Firmansyah)

PROGRAM Pahlawan Digital Usaha, Mikro, Kecil, dan Me­nengah (UMKM) yang digagas Putri Tanjung berkolaborasi dengan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) memasuki tahap 20 besar.

Para juri telah mendengar­kan presentasi peserta dan me­lakukan pendalaman melalui tanya jawab dalam sesi pra-pitching. Para inova­tor yang lolos ke-20 besar Pahlawan Digital UMKM 2020, yakni Auto Pilot Store, Ayowebs, Bonsay, Belanja­ikan.com, Boleh.id, Booble.id, Chatbiz, Credibook, Femalepreneur, dan Finata.

Selain itu, ada Doit BMI, Kopral, Krealogi, Kururio, Lowcost Indonesia, Mantab, Optima UKM, Plaza Dayeuhluhur, Restoku, dan Soodu.id.

Mereka ialah para inovator teknologi digital yang fokus membantu UMKM mulai marketplace, pelatihan dan pemberdayaan, penyedia jasa manajemen keuangan, sampai jasa perangkat lunak.

Adapun kriteria penilaian, antara lain terkait dengan visi dan misi, model bisnis, kerja sama tim, kualifikasi founders, kesinambungan, dan pencapaian tiap-tiap inovator dalam membantu digitalisasi UMKM selama ini.

Head of Investments Telkomsel Mitra Inovasi, Nazier Ariffin, yang menjadi salah satu juri menyebut para peserta telah mengambil peran penting yang akan memulai fase berikutnya dari transformasi UMKM Indonesia.

“Melihat semangat dan aksi dari seluruh inovator, saya tambah optimistis Indonesia bisa mengubah bonus demografi menjadi dividen demografi. Mengubah potensi menjadi realisasi,” kata Nazier seperti dikutip dari keterangan resmi, pekan lalu.

Selanjutnya, 20 inovator yang berhasil lolos akan kem­bali mengikuti tahap pitching dengan dewan juri. Dewan juri ini terdiri atas penggagas Pahlawan Digital UMKM Putri Tanjung, Staf Khusus Menteri Koperasi UKM Fiki Satari, Aldo Rambie dari Facebook, dan beberapa profesional lain di bidang teknologi digital.

Nantinya 10 pemenang akan dipilih untuk mendapatkan hadiah dan penghargaan. Mereka juga akan menjadi mitra strategis Kemenkop dan UKM untuk melakukan digitalisasi UMKM. (Ifa/S-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya