Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Promosi Kebudayaan, Adira Finance Gelar Festival Pesona Lokal

Tesa Oktiana Surbakti
17/11/2019 06:50

SAAT menginjak usia ke-29, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance), mengadakan Festival Pesona Lokal (FPL) 2019 di tujuh kota besar. Kegiatan itu menyuguhkan berbagai hiburan, seperti karnaval budaya, lomba tari kontemporer, hingga bazar aneka produk lokal.

Jakarta menjadi kota penutup kegiatan FPL 2019. Sebelumnya, kegiatan yang berlangsung mulai Agustus hingga November 2019 telah dilaksanakan di Medan, Denpasar, Surabaya, Bandung, Makassar, dan Yogyakarta.

Berlokasi di Plaza Tenggara Gelora Bung Karno (GBK), FPL Jakarta 2019 merupakan hasil kolaborasi Adira Finance dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Tujuannya mempromosikan potensi budaya dan kearifan lokal daerah Betawi.

“FPL 2019 bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun Adira Finance ke-29. Dimaksudkan untuk mempromosikan pariwisata lokal. Adira Finance juga mendapat dukungan dari berbagai pihak, baik pemerintah maupun swasta. Beberapa sponsor utama, yaitu Adira Insurance, MUFG Bank, Alibaba Cloud, Bank Danamon Indonesia, dan Astra Honda Motor,” jelas Direktur Utama Adira Finance Hafid Hadeli.

Pihaknya memperkirakan lebih dari 10 ribu pengunjung ikut berpartisipasi dalam gelaran di Jakarta, termasuk 5.000 peserta yang terdiri atas ekosistem Adira Finance, seperti karyawan dan keluarga, berikut mitra bisnis. “Ini bagian program corporate social responsibility (CSR) Adira Finance, untuk mempromosikan pariwisata melalui festival. Jakarta merupakan kota terakhir dari tujuh kota rangkaian kegiatan FPL 2019 di seluruh Indonesia,” imbuh Hafid.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, FPL Jakarta 2019 berlangsung lebih lama dari pukul 14.00 hingga 21.00 WIB. Kegiatan dibuka oleh jajaran direksi Adira Finance, serta ­Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Direktur Utama Bank Danamon Indonesia ­Yasushi Itagaki, dan Direktur Utama Adira Insurance Julian Noor.

“FPL yang kami adakan mengusung tagline branding, yaitu Adira Finance untuk Indonesia. Selain FPL, kami juga menggelar Festival Pasar Rakyat (FPR), yang bertujuan membangun citra positif pasar rakyat sebagai ruang publik kreatif, edukatif, dan berbudaya,” kata Direktur SDM dan Marketing Adira Finance Swandajani Gunadi.

Dengan berkolaborasi bersama Yayasan Danamon Peduli (YDP), pemerintah setempat, dan komunitas lokal, agenda FPR diselenggarakan di lima kota, yaitu Magelang, Bogor, Mataram, Pontianak, dan Denpasar. (Tes/P-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron
Berita Lainnya