Perusahaan asuransi jiwa, PT ACE Lice Assurance (ACE life), menargetkan pemegang polis produk ACE Golden link dan ACE Cash Back Premium sebanyak 60 ribu.
Consumer Business and Operation Director Bank KEB Hana Soewandy mengatakan lembaga keuangan itu akan memasarkan produk ACE produk link dan ACE Cash Back Premium kepada nasabah prioritas. Saat ini jumlahnya sekitar 60 ribu (5%) dari rekening (<>account<>) sebanyak 120 ribu per November. "Targetnya harus berkembang menjadi 25% dalam kurun waktu tiga tahun," ujarnya dalam acara media Launch produk asuransi baru kerjasama ACE Life dan Bank KEB Hana "ACE Golden Link dan ACE Cash Back Premium" di Jakarta, Kamis (26/11).
Ia mengatakan kedua produk asuransi itu memberikan alternatif bagi konsumen Bank KEB Hana untuk mendapatkan proteksi secara optimal. Pemasaran produk melalui seluruh cabang ritel bank KEB Hana dengan menempatkan staf ACE Life yang membantu nasabah dalam mengidentifikasi kebutuhan untuk mendapatkan solusi proteksi yang tepat.
Adapun produk asuransi ACE produk link dan ACE Cash Back Premium merupakan kemitraan antara Bank KEB Hana dan ACE Life. Produk ACE Golden Link merupakan produk asuransi jiwa unit link yang menawarkan perlindungan biaya kesehaatan sekaligus pengelolaan dana nasabah untuk mendapatkan hasil investasi yang optimal. Manfaatnya, antara lain nilai perlindungan yang relatif tinggi, jangkauan perlindungan biaya kesehatan hingga usia 88 tahub, pilihan instrumen yang bervariasi, dan perlindungan jiwa hingga mencapai usia 100 tahun.
Sementara ACE Cash Premium adalah produk asuransi jiwa dengan biaya terjangkau dengan jaminan pengembalian premi yang telah dibayarkan jika tidak terjadi klaim. Keuntungan dari produk asuransi ini, yakni pilihan premi bulanan yang terjangkau mulai dari Rp100 ribu, pembayaran premi selama 5 tahun dengan masa perlindungan jiwa hingga 12 tahun. Apabila terjadi risiko maka total manfaat akan dibayarkan senilai uang pertanggungan ditambah 2% dari uang pertanggungan di kali sisa bulan masa perlindungan asuransi.
Sementara itu, Direktur ACE Life Susanto Halim menuturkan perusahaan menyediakan produk asuransi ACE produk link dan ACE Cash Back Premium secara khusus kepada nasabah bank KEB Hana. Keputusan itu merupakan komitmen dalam menyediakan produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. "Kerja sama strategis antara ACE Life dan Bank KEB Hana merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan jangkauan dalam penetrasi pada basis nasabah yang lebih luas," ujarnya.(Q-1)