Headline

Konsistensi penegakan hukum perlindungan anak masih jadi tantangan

Fokus

Di Indonesia, cukai rokok sulit sekali naik, apalagi pada tahun politik.

Pascatsunami, 102 Gardu Listrik PLN Masih Padam

Cahya Mulyana
23/12/2018 16:31
Pascatsunami, 102 Gardu Listrik PLN Masih Padam
()

PT Perusahaaan Listrik Negara (PLN) menyebutkan sebanyak 102 gardu masih padam pasca terjangan tsunami Selat Sunda di Tanjung Lesung.  Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN I Made Suprateka di Jakarta, Minggu (23/12) mengatakan tiang listrik yang rusak ada sebanyak 41 buah.  Sementara itu, 146 gardu listrik sudah dapat kembali menyala.

Baca juga: Fasilitas Aman, Pertamina Pastikan dan Penyaluran BBM serta LPG Lancar

PLN mengupayakan hari ini Minggu (23/12) jaringan listrik terdampak tsunami Selat Sunda bisa dipulihkan.  I Made Suprateka mengatakan jaringan listrik banyak yang putus diakibatkan terkena pepohanan yang tumbang akibat sapuan tsunami.

Saat ini PLN sudah mengirimkan teknisi dan bantuan ke lokasi terdampak bencana. Sebanyak 36 ambulance dikirimkan untuk disiagakan di lokasi. (Ant/OL-6)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya