Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Menkop UKM Puspayoga : MEA Butuh Sinergi, Bukan Kompetisi

Wibowo
12/11/2015 00:00
Menkop UKM Puspayoga : MEA Butuh Sinergi, Bukan Kompetisi
(Antara/Yusuf Nugroho)
SINERGI antara negar-negara Asean harus dilakukan atas dasar saling menghargai dan ketergantungan. Dengan demikian, tujuan dari Masyarakat Ekonomi ASEAN untuk membangun kesejahteraan bersama bakal terujud.

Demikian disampaikan  Menteri Koperasi dan UKM  Puspayoga dalam sambutannya di acara peluncuran buku 100 Koperasi Besar Indonesia, karya Irsyad Muchtar, di Gedung Kemenkop dan UKM, Jakarta, Kamis (12/11)

Puspayoga menjelaskan,  Masyarakat  Ekonomi  Asean (MEA) harus bersatu untuk menghadapi negara lain di luar ASEAN. MEA tidak boleh terjebak dalam arus perdagangan bebas. Karena itu, MEA harus mengutamakan  sinergi antara negara di ASEAN. Hal itu untuk menciptakan saling ketergantungan antar negara. Seperti Indonesia dengan Filipina, Filipina dengan  Malayasia, Singapura dengan Brunai Darussalam,  Laos dengan Indonesia  atau sebaliknya.

"Jika sudah muncul saling ketergantungan dan menghargai potensi masing-masing negara maka akan terujud masyarakat  ekonomi ASEAN yang harapkan," ujar Puspayoga.(E-2)






Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya