Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Bank Mandiri Tbk memperkirakan Bank Indonesia (BI) hanya akan menaikkan suku bunga kebijakan 7 Day Repo Rate sebesar 25 basis poin (bps).
Prediksi tersebut disampaikan Chief Economist Bank Mandiri Anton Gunawan. Penaikan suku bunga hanya sebagai sinyal bank sentral kepada dunia dan pasar bahwa Indonesia juga masuk dalam tren peningkatan suku bunga.
"Sebenarnya bukan angkanya, melainkan sinyalnya yang lebih penting,yang menunjukkan Bank Indonesia pun dalam tren kenaikan," ujar Anton dalam Economic Outlook 2018, di Jakarta, Kamis (17/5).
Menurut Anton, pasar memiliki persepsi bahwa pemerintah harus fokus menekan inflasi, mendorong pertumbuhan ekonomi terutama kelompok bawah. Dengan situasi seperti ini muncul dugaan akan sukar bagi BI menaikkan suku bunga dan memilih menggunakan instrumen lain untuk stabilisasi rupiah dan meredam pasar.
Di saat yang sama diharapkan ada sinyal agar suku bunga acuan Indonesia jangan sampai berada di bawah inflasi.
"Waktu BI mengeluarkan pernyataan terbuka ruang untuk penyesuaian suku bunga, itu agak menenangkan pasar. Karena ternyata BI tidak all out hanya mempertahankan supaya suku bunga tetap harus rendah, melainkan terlihat BI peka pada situasinya," papar Anton.
Ia meduga setidaknya total kenaikan suku bunga berada di kisaran 50 bps,yaitu 25 bps pada Mei dan dilanjutkan pada bulan Juni sebesar 25 bps.
Anton mengakui dengan penaikan itu, bila tahun depan ekspektasi inflasi ke arah 4% atau lebih sedikit, gap antara inflasi dan suku bunga bank central masih lumayan berjarak. Meski begitu, yang terpenting jika dibandingkan dengan ekspektasi inflasi, jangan sampai negatif atau kurang dari 25 bps.
"Real interest rate-nya dari 4,75% dikurangi 4%, yaitu 75 bps. Ini tidak behind the curve, juga tidak terlalu tinggi. Kecuali, nanti ada kenaikan BBM maka perlu dilihat seberapa jauh perlu kenaikan suku bunga lebih tinggi atau tidak," terangnya. (A-2)
Baca juga : Inflasi Terkendali, Suku Bunga Acuan akan Bertahan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved