Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
DEWAN Pengurus Pusat (DPP) Himpunan Pengembangan Jalan Indonesia (HPJI) bekerja sama dengan Dewan Pengurus Daerah HPJI DKI Jakarta akan menyelenggarakan Konferensi Regional Teknik Jalan (KRTJ) ke-14 di Jakarta pada 16-19 April mendatang.
Acara tersebut bakal membahas persoalan keterpaduan sistem transportasi, kelancaran mobilitas, keberlanjutan konektivitas, dan sistem logistik nasional yang sangat berperan besar sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Ketua Umum HPJI Hediyanto Husaini mengungkapkan konferensi tersebut merupakan salah satu program rutin yang dilaksanakan untuk mempertemukan seluruh pemangku kepentingan, mulai dari pemerintah, praktisi, hingga akademisi. Pertemuan itu diharapkan memunculkan pemikiran-pemikiran baru dan menjadi solusi dari persoalan infrastruktur transportasi yang tengah dialami saat ini.
"Ini harus dimanfaatkan untuk akselerasi pembangunan infrastruktur di Indonesia dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi," ujar Hediyanto, di Jakarta, Selasa (10/4).
Saat ini Indonesia memiliki panjang jalan nasional 46 ribu kilometer (km) dengan total jalan keseluruhan mencapai 400 ribu km yang seluruhnya terintegrasi dalam satu sistem jaringan. (A-2)
Baca juga : Indonesia Gali Pengalaman Pengembangan Transportasi Australia
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved