Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
TIDAK hanya beras, pemerintah juga memperhatikan upaya pengendalian harga daging. Hal itu dilakukan melalui operasi pasar menjelang Ramadan.
"Kita berupaya untuk mengendalikan dan menurunkan harga daging," ujar Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita usai rapat koordinasi di Kemenko Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (21/3).
Pemerintah, sambung Enggar, juga memastikan ketersediaan daging untuk meredam gejolak harga. Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Nasional (PIHPS), rata-rata harga daging berada di kisaran Rp109 ribu per kilogram (kg).
Senada, Direktur Utama Perum Bulog Djarot Kusumayakti menekankan pihaknya akan memperkuat pasokan daging sapi ke pasar. "Harga daging jangan sampai naik. Kita akan kuatkan pasokan ke pasar," imbuh Djarot.
Dalam operasi pasar, komoditas lain seperti beras turut digelontorkan. Kembali ditegaskan Enggar bahwa stok beras nasional mencukupi kebutuhan operasi pasar.
Pemerintah melalui Perum Bulog melakukan operasi pasar murah hingga mendekati bulan puasa. Volume beras yang didistribusikan mencapai 400 ribu ton dengan harga jual sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp9.450 per kg untuk jenis medium.
"Stok beras cukup. Itu (juga) segera akan turun (harganya)," tutup Enggar.(A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved