Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Bank DKI Dukung Perluasan Layanan E-Samsat Ibu Kota

Micom
09/10/2017 22:15
Bank DKI Dukung Perluasan Layanan E-Samsat Ibu Kota
(Ist)

BANK DKI bekerja sama dengan tiga instansi dan tiga bank lain untuk mendukung langkah perluasan layanan pembayaran E-Samsat di DKI Jakarta. Pihak-pihak mitra kerja sama itu ialah Polda Metro Jaya Pemprov DKI Jakarta, Jasa Raharja, serta BNI, BTN dan Bukopin.

Peresmian kerja sama dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat dan Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Halim Pagarra di Jakarta, Minggu (8/10).

E-Samsat merupakan layanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), dan pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Dalam perluasan layanan pembayaran E-Samsat DKI Jakarta ini empat bank berperan sebagai penerimaan pembayaran PKB, PNBP, dan SDWKLLJ di DKI Jakarta.

"Bank DKI dalam hal ini sekaligus sebagai agregator pengumpulan dana hasil penerimaan pembayaran untuk wilayah DKI Jakarta," ujar Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi melalui rilis yang diterima Media Indonesia, Senin (9/10).

Dengan adanya perluasan layanan ini, wajib pajak yang ingin melakukan pembayaran E-Samsat dapat melakukan pembayaran melalui jaringan ATM Bank DKI, BNI, BTN dan Bukopin. Khusus untuk nasabah Bank DKI juga dapat membayar melalui e-channel Bank DKI yang lain, yaitu melalui EDC Bank DKI dan mobile banking yakni JakMobile.

Lebih lanjut Kresno menjelaskan perluasan layanan pembayaran E-Samsat dengan beberapa bank bertujuan untuk mendukung dalam meningkatkan penerimaan pendapatan asli daerah dari sektor pajak. "Payment system Bank DKI sangat mendukung untuk program E-Samsat karena jaringan Bank DKI Host to Host dengan sistem Diskominfomas dan SAMSAT Polda Metro Jaya," tutup Kresno.

Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta, Edi Sumantri menyambut baik perluasan layanan pembayaran E-Samsat tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah dari sektor pajak kendaraan bermotor.

Gubernur DKI Jakarta mengapresiasi seluruh pihak bersama Bank DKI bersinergi dalam layanan perbankan untuk perluasan pembayaran E-Samsat DKI Jakarta yang semakin memudahkan warga DKI Jakarta dalam melakukan pembayaran.

"Saya mengimbau warga DKI Jakarta untuk semakin tepat waktu dalam melakukan pembayaran pajak karena sudah semakin dimudahkan," cetus Djarot.

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Halim Pagarra menuturkan pembayaran PKB via e-channel dari perbankan akan menciptakan manfaat positif pada sektor pajak daerah, terutama setelah diterapkannya pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online. (X-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ahmad Punto
Berita Lainnya