Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
ASOSIASI Real Estate Broker Indonesia (AREBI) DPD Banten menggelar pameran properti AREBI Banten Expo (ABEX) 2017 di Living World Mall, Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten, selama 10 hari, 15–24 September 2017.
Tidak hanya untuk properti besutan developer-developer yang berlokasi di area Banten, pameran ini juga akan memasarkan produk properti di luar Banten. Perkembangan bisnis properti, khususnya bisnis agen properti di wilayah Banten yang luar biasa menjadi salah satu alasan digelarnya pameran tersebut.
"ABEX 2017 ini adalah event kedua setelah kami sukses dengan ABEX yang pertama pada 2016. Ini dibuktikan dengan banyaknya developer yang bergabung di ABEX 2017 ini," ujar Ketua DPD AREBI Banten Then Lie Min dalam sambutan pembukaan ABEX 2017, Jumat (15/9).
Selain Lie Min, pembukaan ABEX 2017 juga dihadiri Kasubdit Jasa Perdagangan Distribusi dan Bisnis Direktorat Bina Usaha Kementerian Perdagangan Cahyo Hartono, Ketua Umum DPP REI Soeleman Soemawinata, Ketua Umum DPP AREBI Hartono Sarwono, dan Ketua Panitia Supianto Sukri.
ABEX 2017 diikuti oleh lebih dari 20 developer yang kebanyakan berasal dari wilayah Banten dan Cikarang. Properti yang dipasarkan terdiri dari rumah, apartemen, ruko, kavling komersial yang harganya mulai dari ratusan juta sampai miliaran rupiah.
Pengembang yang mengikuti pameran ini antara lain Alam Sutera, BSD City (Sinar Mas Land), Paramount Land, dan Summarecon Serpong. Untuk proyek-nya antara lain Cartenz, Serpong Natura, Lumina, Citra Raya, Daan Mogot City, De Mansion, Aeropolis, apartemen Serpong Garden, Palm Regency, Duta Putra, The Lana, Cambio, B Residence, Pacific Garden, Vasanta, dan Emerald.
“Kami tidak mentargetkan transaksi selama pameran ini, tetapi melihat antusiasme dan semangat agen properti DPD Banten, kami yakin akan mendapatkan hasil yang maksimal," sambung Lie Min.
ABEX 2017 dimeriahkan oleh beragam kegiatan termasuk seminar tentang manfaat bunga murah untuk mendongkrak investasi dan seminar terkait kiat-kiat investasi ditengah lesunya perekonomian. “Kami menargetkan ABEX 2017 akan dikunjungi 5.000 pengunjung di hari biasa dan 10.000 pengunjung pada Sabtu-Minggu," kata Lie Min.
Lebih lanjut Lie Min mengatakan pihaknya tetap optimistis bisnis properti akan terus bergeliat. "Oleh karena itu kami memilih tema untuk ABEX 2017 ini: The Best Moment To Invest Property. Karena sebenarnya saat ini adalah waktu yang paling tepat untuk berinvestasi di properti," pungkasnya. (X-12)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved