Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
HARI-hari ini lalu lintas di jalan Tol Jakarta-Cikampek semakin padat. Kemacetan hampir terjadi sepanjang hari sebagai imbas dari pembangunan Tol Jakarta-Cikampek elevated (Japek II).
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Kementerian Perhubungan akan menerapkan jalur alternatif bagi kendaraan penumpang yang melintas di jalan tol Jakarta-Cikampek. Pengalihan kendaraan penumpang ke jalur alternatif itu bertujuan mengurangi kemacetan pada saat pembangunan jalan tol tersebut.
Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Arie Setiadi Moerwanto mengatakan pihaknya telah membicarakan hal tersebut dengan Kementerian Perhubungan dan sejumlah pihak terkait seperti pelaku industri yang berada di sekitar tol Jakarta-Cikampek.
"Kami sudah bicara dengan sejumlah pihak termasuk dengan pengelola kawasan. Boleh tidak kawasannya ini menjadi salah satu jalan alternatif," ujar Arie di Kantor Kementerian PUPR, Rabu (2/8).
Arie juga mengatakan pemerintah juga menyiapkan jalan-jalan nasional sebagai alternatif bagi kendaraan penumpang yang biasanya melintas di jalan tol Japek II.
"Ada jalan Kalimalang, jalur Pantura, lewat Cibubur. Atau kalau yang mau ke Bandung bisa lewat Jonggol, Cariu langsung Ciranjang nanti kami siapkan," jelas Arie.
Sementara itu lanjut Arie bagi masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan jalan tol Japek , Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek telah menyiapkan angkutan heavy ocupancy Vehicle (HOV).
"Jadi ada mobil-mobil yang berisi penumpang banyak. Itu akan kami beri prioritas, misalnya memakai bahu jalan, dikawal. Itu angkutan juga untuk menjemput pegawai-pegawai yang kerja di Jakarta,"kata Arie.
Solusi lainnya kata Arie, pihaknya dengan kepolisian akan menerapkan sistem ganjil-genap. Tapi lanjut Arie penerapan sistem tersebut masih dalam tahap pembicaraan. "Ganjil-Genap masih dibicarakan, belum diputuskan," ujar Arie.
Di luar itu, Jasa Marga selaku pengelola jalan tol pun telah membentuk satuan tugas guna mengatur pembangunan Tol Japek II. "Satgas ini ditunjuk untuk mengendalikan pembangunannya," tandasnya. (X-12)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved