Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
Album terbaru Shawn Mendes, Wonder, berhasil mencapai puncak tangga lagu album Billboard.
Mendes mencapai nomor 1 tepat sebelum album kejutan Taylor Swift Evermore rilis pada Jumat (11/12) waktu AS. Atas capaian tersebut, menjadikan Mendes musikus termuda keempat yang mencatatkan empat gelar nomor 1 di chart album andalan Billboard.
Dikutip dari Billboard pada Selasa, (15/12), album Wonder masuk ke puncak Billboard 200 saat Mendes berusia 22 tahun empat bulan.
Prestasi itu juga menjadikannya solois laki-laki termuda dengan empat album penuhnya berada di puncak pemeringkatan. Sementara, untuk rekor musikus termuda dengan capaian empat albumnya berada di puncak, masih dipegang oleh Britney Spears.
Menurut Nielsen Music, album Wonder dibuka dengan 89 ribu penjualan di AS. Termasuk 47 juta streaming, dan 54 ribu eksemplar album. Mendes kini telah memiliki empat album utuh studio, yang dimulai dari Handwritten (2015), Illuminate (2016), Shawn Mendes (2018), dan Wonder (2020). (M-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved