Headline
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan
LAGA di Piala Afrika akan menampilkan jeda selama tiga menit di setiap babak untuk mengatasi cuaca panas yang ekstrem. Hal itu diungkapkan Komite Medis Piala Afrika, Rabu (19/6).
Piala Afrika digelar pada Juni dan Juli untuk pertama kali dengan suhu di Mesir, tuan rumah kali ini, diperkirakan antara 35 dan 38 derajat Celcius. Kelembaban juga diperkirakan berkisar antara 40% dan 60%.
"Bisa dipastikan mayoritas tim telah menyadari hal ini dan telah mempersiapkan diri," ujar Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) dalam sebuah pernyataan resmi.
"Melihat kondisi itu, FIFA merekomendasikan jeda selama tiga menit pada menit ke-30 dan 75," imbuh CAF.
Baca juga: Pelatih Sebut Mesir Favorit Juara Piala Afrika
Coolers berisi pecahan es dan miniman serta handuk basah dan dingin akan disiapkan untuk para pemain dan ofisial.
"Selain itu penting mempersiapkan diri menghadapi segala kemungkinan darurat. Penting untuk bisa mendiagnosa dan merawat gangguan kesehatan terkait panas jika hal itu terjadi," kata CAF.
Ini merupakan kali pertama Piala Afrika diikuti 24 negara, naik dari 16 negara. Ini juga merupakan kali pertama Piala Afrika digelar pada Juni dan Juli berpindah dari sebelumnya Januari dan Februari agar tidak bentrok dengan kompetisi Eropa. (AFP/OL-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved