Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Kante Dipastikan Absen di Kualifikasi Piala Eropa 2020

Basuki Eka Purnama
07/6/2019 12:15
Kante Dipastikan Absen di Kualifikasi Piala Eropa 2020
N'Golo Kante (kanan)(AFP/Odd ANDERSEN)

N'GOLO Kante dipastikan absen membela Prancis di babak kualifikasi Piala Eropa 2020 melawan Turki dan Andorra karena cedera. Hal itu dikatakan Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Kamis (6/6).

Gelandang itu telah mengelami cedera lutut sejak sebelum laga final Liga Europa. Namun, dia tampil selama 90 menit untuk Chelsea dalam laga tersebut.

Baca juga: Southgate Sebut Kekalahan dari Belanda Pelajaran Berharga

Prancis akan bertandang ke Kota Konya pada Sabtu (8/6) untuk melawan Turki sebelum kemudian melawan Andorra pada Selasa (11/6).

Les Bleus memuncaki Grup H kualifikasi Piala Eropa 2020 setelah meraih kemenangan atas Moldova dan Islandia di dua pertandingan pembuka. (AFP/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya