Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Aman Abdurrahman Tutup Mulut Saat Masuk Ruang Sidang

Deny Irwanto
22/6/2018 09:39
Aman Abdurrahman Tutup Mulut Saat Masuk Ruang Sidang
(ANTARA/Akbar Nugroho Gumay)

PENGADILAN Negeri Jakarta Selatan menggelar sidang vonis terdakwa kasus terorisme Aman Abdurrahman. Dengan mengenakan baju biru lengan panjang, celana hitam dan sorban, Aman memasuki ruang sidang utama sekitar pukul 08.40 WIB.

Tidak ada kata-kata yang keluar dari mulut Aman. Saat memasuki ruang sidang, Aman terlihat tenang.

"Sesuai kesepakatan, pers hanya mengambil gambar lima menit di dalam ruang sidang," kata Hakim Ketua, Akhmad Jaini di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jumat (22/6).

Dari pantauan, setelah sidang dibuka, hakim langsung meminta media keluar ruangan. Selama persidangan berlangsung, media hanya diperbolehkan berada di luar ruang sidang.

Sementara itu, sejumlah personel bersenjata menjaga di sekitar ruang sidang.

Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar mengatakan, pihaknya menerjunkan 450 personel untuk mengamankan sidang. Personel tersebut berjaga di empat ring Pengadilan.

"Kemarin sudah kita perketat tapi hari ini kita maksimalkan kembali. Semua jumlah 450 perseonel," kata Indra di lokasi. (Medcom/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya