Headline

Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.

Fokus

Terdapat sejumlah faktor sosiologis yang mendasari aksi tawur.  

Lapangan Kerja Jadi Isu Sentral Debat Kandidat Pilgub Sulsel

Andhika Prasetyo
19/4/2018 22:35
Lapangan Kerja Jadi Isu Sentral Debat Kandidat Pilgub Sulsel
(medcom)

PEMENUHAN lapangan pekerjaan menjadi isu yang mencuat dalam Debat Kandidat Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan, yang dihelat di Grand Studio Metro TV pada Kamis (19/4) malam.

Pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut satu, Nurdin Halid dan Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar, berkomitmen untuk memberikan solusi bagi setiap persoalan yang dihadapi masyarakat saat ini terutama dalam hal lapangan kerja.

Dimulai dari penyediaan pendidikan secara gratis yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) setempat sehingga kelak akan lebih mudah dalam mendapatkan pekerjaan.

“Untuk para petani, kami juga tidak akan biarkan kekurangan pupuk, peternak tidak akan teriak kalau pakan mahal,” ujar Nurdin Halid.

Tidak mau kalah, paslon nomor urut dua, Agus Arifin dan Achmat Tanribali Lamo akan menyiapkan 50 sekolah menengah kejuruan (SMK). Sekolah tersebut akan disinergikan dengan industri sehingga ketika para pelajar lulus akan langsung tertampung di berbagai perusahaan.

Pendekatan yang sedikit berbeda diutarakan paslon nomor urut tiga, Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman. Nurdin mengatakan, jika terpilih, ia akan melakukan reformasi birokrasi terutama dalam hal perizinan berusaha.

Dengan investasi yang semakin mudah, para penanam modal diyakini akan lebih banyak masuk ke Sulawesi Selatan dan akan membuka berbagai lapangan pekerjaan baru.

“Kami tawarkan kebijakan agar pemerintah lebih peka terhadap kebutuhan masyarakat. Kami buka pintu rumah untuk melayani masyarakat dengan mendengar keluhan mereka dan semua itu kami follow up. Kalau diberi amanah, kami akan wujudkan Sulsel yang ramah investasi dengan menghadirkan birokrasi yang melayani,” jelasnya.

Adapun, paslon terakhir yakni nomor urut empat, Ichsan Yasin Limpo dan Andi Mudzakkar memiliki program rumah produktif sebagai upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Rumah produktif itu, tutur Ichsan, akan menjadi pusat kegiatan, mulai dari edukasi bagi anak-anak hingga tempat pelatihan bagi kaum perempuan untuk mengapatkan penghasilan tambahan.

Dari rumah produktif itu, pemerintah juga akan menyediakan bantuan berupa modal usaha bagi masyarakat yang hendak berwirausaha,

"Rumah produktif akan menjangkau seluruh masyarakat di Sulawesi Selatan karena akan dibangun di setiap kecamatan," papar Ichsan. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya