Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Rossi Pastikan Tampil di Valencia

Motorsport.com/Wdo/R-3
29/10/2015 00:00
Rossi Pastikan Tampil di Valencia
(MI/PANCA SYURKANI)
VALENTINO Rossi menyatakan akan tetap tampil di seri pamungkas Moto-GP 2015 yang akan berlangsung di Valencia, 8 November mendatang. Pernyataan itu sekaligus menghapus keterkejutan publik atas pernyataan the Doctor sebelumnya yang menyebut akan absen di Valencia. 'Terima kasih terhadap semua dukungan kepada saya. Kalian semua telah membantu saya melewati rasa marah atas apa yang telah terjadi. Mulai saat ini, kami akan bekerja keras menghadapi Valencia', tulis Rossi dalam akun Twitter-nya seperti dikutip Marca.com, kemarin.

Pembalap tim Movistar Yamaha itu sebelumnya menyatakan kemungkinan absen di Valencia. Pernyataan itu dikeluarkan Rossi setelah terkena hukuman start dari posisi paling belakang di Valencia menyusul insiden 'tendangannya' kepada Marc Marquez di Moto-GP Malaysia, pekan lalu. Menurut Rossi, hukuman itu membuat peluangnya merebut juara dunia tahun ini telah hilang. Rossi saat ini hanya unggul 7 poin dari rekan setimnya, Jorge Lorenzo.

Di sisi lain, para penggemar Rossi telah membuat petisi yang meminta hukuman terhadap pembalap Italia itu dicabut. Dalam satu hari, petisi tersebut telah didukung lebih dari 275 ribu orang dari seluruh dunia. Untuk menjadi juara dunia tahun ini, Rossi cukup finis tepat di belakang Lorenzo di Valencia. Namun, jika setelah balapan di Valencia kedua pembalap memiliki poin sama, Lorenzo-lah yang menjadi juara karena lebih banyak merebut kemenangan di musim balap tahun ini.

Di lain pihak, pernyataan mengejutkan dilontarkan Repsol. Perusahaan pelumas asal Spanyol yang menjadi sponsor utama tim Moto-GP Honda tersebut mengatakan sedang mempertimbangkan kemungkinan mundur dari ajang Moto-GP menyusul insiden Rossi dan Marquez di Sepang. "Repsol kecewa dengan apa yang terjadi di Sepang karena kami bangga dengan nilai-nilai dalam olahraga, yaitu persahabatan, semangat kompetitif, dan komitmen dari pengendara. Tanpa nilai-nilai tersebut, itu tidak akan masuk akal bagi Repsol untuk berpartisipasi dalam olahraga sebagai sponsor," jelas Repsol dalam pernyataannya.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya