Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
TANPA harus memeras banyak keringat, petenis nonunggulan tuan rumah, Sloane Stephens, meraih gelar Amerika Serikat (AS) Terbuka 2017, Sabtu (9/9) waktu setempat. Kemenangan Stephens, yang sempat mengalami cedera itu, cukup mengejutkan dan menjadi sorotan.
Di babak final, Stephens membuyarkan impian kompatriotnya, Madison Keys, dengan skor 6-3 dan 6-0. Kemenangan itu membuat Stephens untuk kali pertama mengangkat piala bergengsi grand slam sepanjang karier.
Gelar juara AS Terbuka 2007 tersebut sangat spesial bagi Stephens. Selain berlaga bukan sebagai pemain unggulan, petenis peringkat ke-83 dunia itu dapat menembus babak final dengan menaklukkan sejumlah pemain top.
Sebelum melangkah ke final, Stephens menumbangkan petenis peringkat ke-11 dunia Dominika Cibulkova dari Slovakia. Tidak hanya itu, petenis tuan rumah yang menempati peringkat ke-9 dunia serta pemegang dua gelar AS Terbuka, Venus Williams, mampu di-taklukkan Stephens.
“Ini luar biasa. Saya sempat menjalani operasi pada Januari lalu dan kalau seseorang mengatakan saya akan memenangi AS Terbuka, saya akan bilang hal itu mustahil,” ucap Stephens.
“Keys salah satu teman terbaik di tur ini dan melawan dia di sini. Saya tidak ingin bermain melawan pemain lainnya. Saya bilang kepada dia, andai saja permainannya bisa berakhir seri. Selain itu, jika harus kalah, saya harus kalah dari Keys,” sambung petenis berusia 24 tahun tersebut.
Pertarungan antara Stephens dan Keys berjalan imbang di empat gim awal. Stephens mulai unggul setelah dia sukses melakukan break di gim kelima dan memimpin 3-2. Kondisi itu berhasil dipertahankan Stephens dan set pertama berakhir dengan skor 6-3.
Pada set kedua, Stephens kembali mampu unggul 5-0 dan semakin membuatnya percaya diri. Dia tampil menekan meskipun Keys saat itu giliran melakukan servis.
Setelah gagal di beberapa kesempatan untuk mendapat poin penting, Stephens akhirnya berhasil jadi juara setelah pukulan Keys melebar keluar lapangan.
Nadal diunggulkan
Hingga berita ini diturunkan, belum ada yang keluar jadi juara nomor tunggal putra. Di babak final, petenis asal Spanyol, Rafael Nadal, ditantang petenis Afrika Selatan, Kevin Anderson.
Nadal berhasil meraih tiket final setelah mengalahkan petenis Argentina, Juan Martin del Potro, dengan skor 4-6, 6-0, 6-3, dan 6-2. Sementara itu, Anderson mengalahkan petenis Spanyol, Pablo Carreno Busta, dengan skor 4-6, 7-5, 6-3, dan 6-4.
Nadal mengatakan dirinya memiliki peluang untuk kembali meraih gelar juara tahun ini. Dia mengaku telah menjalani musim yang luar biasa dengan merebut tiga gelar bergengsi, yakni Barcelona Terbuka, Madrid Terbuka, dan Prancis Terbuka 2017.
Nadal juga mengaku senang dapat melaju ke final AS Terbuka 2017, terlebih setelah melewati masa penyembuhan cedera beberapa waktu lalu. Soal kunci kemenangan atas Del Potro di semifinal, dia menuturkan ia mengubah pola permainan dengan cepat untuk mengalahkan lawan. (BBC/Beo/R-4)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved