SEJUMLAH negara sepakat bekerja sama merestorasi lanskap Sumatra Selatan, di antaranya IDH The Sustainable Trade Initiative di Amsterdam, Belanda, pemerintah Norwegia dan Country Programme Department for International Development di London, Inggris.
"Pemerintah Inggris akan menggelar program tersebut sebagai model pengelolaan restorasi lanskap hutan berkelanjutan dunia," papar Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin, di Palembang, kemarin.
Pekan lalu, Alex tampil pada Forum Global Leader Summit Konferensi
Perubahan Iklim (COP 21) di Paris, bersama sejumlah tokoh dunia. Ia juga diwawancarai secara khusus oleh Leonardo DiCaprio.
Pada ajang itu, Alex Noerdin berupaya menarik perhatian dunia untuk mewujudkan kemitraan pengelolaan lanskap atau ekoregion yang terpadu dan berkelanjutan. "Pilot proyek yang telah dirintis akan segera diimplementasikan di Sumatra Selatan mulai Januari 2016. Restorasi akan dilakukan di hutan Dangku, Musi Banyuasin, dan Taman Nasional Sembilang, Banyuasin," ungkap Alex.(Bhm/N-3)