Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Korban Helikopter Jatuh Dimakamkan

30/11/2016 02:50
Korban Helikopter Jatuh Dimakamkan
(MI/ARDI)

JENAZAH korban kecelakaan helikopter Bell 412 milik TNI-AD yang jatuh di Kabupa-ten Malinau, Kalimantan Utara, Lettu Cpn Ginas Sasmita Aji dimakamkan di TMP Kusumanegara, Kota Yogyakarta, Selasa (29//11). Komandan Koresm 072/Pamungkas Brigjen Fajar Setyawan memimpin upacara pemakaman. “Negara akan memberikan beberapa penghargaan untuk korban, di antaranya kenaikan pangkat luar biasa anumerta. Pimpinan TNI juga memberikan santunan untuk meringankan beban keluarga,” papar Danrem.

Pimpinan TNI juga menjanjikan akan memberi perhatian kepada istri dan anak korban. Almarhum meninggalkan seorang istri dan satu putra. Komandan Pusdik Pe-nerbad Kolonel CPN Suprapto mengungkapkan Ginas merupakan lulusan Prajurit Sukarela Dinas Pendek pada 2011. Di Magetan, Jawa Timur, jenazah Praka Suyanto, 30, dimakamkan di kampung ha-lamannya di Desa Subontoro, Kecamatan Karas. Helikopter Bell-412 EP milik TNI-AD hilang kontak pada 24 November. Tiga hari kemudian, tiga awak ditemukan tewas, yakni Ginas, Su-yanto, dan Sertu Bayu. Satu kru, yakni Lettu Cpns Abdi Darnain, ditemukan selamat. Pilot helikopter Lettu Cpn Yohanes Syahputera masih dicari. (AT/ST/Ant/N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya