Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Presiden Jusuf Kalla tiba di Ambon, Maluku, untuk melakukan kunjungan kerja selama tiga hari, tadi malam.
Setibanya di Bandara Internasional Pattimura Ambon, JK langsung menuju lokasi keramba terapung Emas Biru di Sekolah Usaha Perikanan Menengah Waiheru, Ambon.
Wapres bersama istri, Mufidah Jusuf Kalla, didampingi Menteri Perindustrian Saleh Husin dan Gubernur Maluku Said Assegaf kemudian menuju Pelabuhan Yos Sudarso, dan menggunakan KRI Surabaya melanjutkan kunjungan kerja ke Pulau Banda, Kabupaten Maluku Tengah.
Di Banda, Wapres akan meninjau cold storage dan pasar ikan, bersilaturahim dengan para tokoh masyarakat Banda di Istana Mini, mengunjungi Benteng Belgica, dan menyaksikan tarian Cakalele di puncak benteng.
Wapres juga akan mengunjungi Politeknik Sumber Daya Perairan dan rumah pengasingan Proklamator RI Bung Hatta.(HJ/N-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved