Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
HARGA sejumlah bahan rempah dan sayuran di Provinsi Aceh naik, sejak lima hari terakhir. Hal itu diduga karena permintaan meningkat menjelang dan awal Ramdan.
Di Kabupaten Pidie misalnya, harga tomat dari sebelumnya Rp 3.000/kg, sekarang naik menjadi Rp6.000/kilogram (kg). Jahe dari Rp15.000/kg sekarang naik menjadi Rp19.000/kg. Lalu bawang merah dari Rp26.000/kg, naik menjadi Rp30.000/kg.
Adapun cabai merah dari sebelumnya Rp30.000/kg, kini menjadi Rp35.000/kg. Berikutnya wortel dari Rp6.000/kg, naik menjadi Rp8.000/kg. Berikutnya timun lokal dari Rp3.000/kg menjadi Rp8.000/kg.
Sedangkan yang masih bertahan di antaranya yaitu kentang Rp7.000/kg dan bawang putih Rp24.000/kg. Cabai rawit Rp28.000/kg.
Selain kenaikan sebagian rempah dan sayur, harga kelapa muda juga ikut melambung. Yakni dari sebelum Ramadhan Rp2.000/butir, kini naik menjadi Rp3.000/butir.
Tingginya harga tersebut diduga karena permintaan pada bulan Ramadan semakin meningkat. "Kini permintaan lebih besar dari sebelumnya" kata Haiqal, pemerhati masalah sosial keluarga di Aceh, Minggu (20/5). (OL-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved