Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
TREN smart home atau rumah pintar di Indonesia terus mengalami pertumbuhan pesat, terutama di kalangan masyarakat urban atau perkotaan.
Menurut laporan Smart Home+City Indonesia, diperkirakan sekitar 15,2 juta rumah tangga di Indonesia akan menggunakan teknologi smart home di 2026. Angka itu menunjukkan minat yang semakin besar terhadap solusi hunian pintar.
Selain itu, inovasi terus berkembang dalam industri itu dengan berbagai produsen menghadirkan teknologi yang lebih canggih dan user-friendly atau sesuatu dengan mudah. Seperti, perangkat rumah tangga pintar yang semakin diminati karena kemampuannya untuk mengotomatiskan berbagai tugas rumah, mulai dari membersihkan lantai hingga mengatur pencahayaan.
Sebagai bagian dari ekspansi pasar, Ecovacs dan Tineco Indonesia baru saja membuka flagship store terbaru mereka di Pacific Place Mall, Jakarta Selatan, pada Selasa (18/3). Gerai itu menjadi toko kesepuluh yang mengusung konsep gabungan antara kedua merek, setelah sukses membuka flagship store di berbagai lokasi strategis, termasuk Plaza Indonesia dan PIK Avenue.
Acara peresmian flagship store di Pacific Place Mall dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Chief Executive Officer (CEO) Mazuta Group, Kevin Sunarya, dan CMO Mazuta Group, Aristia Chen. Kehadiran Key Opinion Leader (KOL) turut memeriahkan acara, ditandai dengan pemotongan pita oleh Kevin Sunarya, Aristia Chen, dan Wulan Wu selaku Brand Ambassador Ecovacs.
Dalam sambutannya, Aristia menyampaikan harapannya terhadap kehadiran toko baru itu. "Semoga dengan adanya toko ini, kita lebih dekat dengan customer, terutama customer di PIK yang banyak sekali. Semoga Ecovacs Tineco bisa give the best," ujarnya.
Selain peresmian toko, acara itu juga menjadi ajang peluncuran tiga produk terbaru dari Tineco, yaitu Tineco Floor One Switch S7 Stretch, Tineco Floor One S6 Stretch Pro, dan Tineco Floor One S6 FlashDry. Produk-produk itu menawarkan teknologi canggih yang mampu memberikan pengalaman pembersihan rumah yang lebih efisien dan praktis.
"Para tamu undangan, termasuk KOL yang hadir, diberikan kesempatan untuk mencoba langsung inovasi terbaru ini," jelas Aristia.
Sebagai bagian dari strategi pemasaran, Ecovacs dan Tineco menghadirkan berbagai promo selama grand opening flagship store di Pacific Place Mall. Selain promo diskon langsung untuk pembelian produk tertentu, pelanggan juga dapat menikmati penawaran dari Bliblli.
Aristia menuturkan pembukaan flagship store di Pacific Place Mall merupakan langkah strategis untuk memperkuat kehadiran Ecovacs dan Tineco, sebagai merek alat pembersih rumah yang canggih dan memberikan solusi bagi konsumen di Indonesia. (E-1)
Di tengah keterbatasan ruang dan waktu, peralatan dapur dengan desain ringkas dan fungsi multifungsi kini semakin dibutuhkan.
Berdasarkan data penjualan global OBM 2024, Midea dinobatkan sebagai merek smart home appliances nomor satu di dunia.
Ia memaparkan untuk rumah dengan area laundry terbatas, desain vertikal 2-in-1 TCL menjadi solusi hemat ruang.
Bali kini tidak hanya dikenal sebagai destinasi wisata kelas dunia, tetapi juga berkembang menjadi kawasan hunian dan komersial modern yang diminati.
Pembukaan flagship store ini bukan sekadar ekspansi gerai, tapi juga menjadi bagian dari strategi memperkuat posisi merek sebagai top of mind di pasar peralatan dapur Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved