Blue Bird Berjanji Tindak Tegas Sopir yang Lakukan Aksi Kekerasan

Basuki Eka Purnama
22/3/2016 12:00
Blue Bird Berjanji Tindak Tegas Sopir yang Lakukan Aksi Kekerasan
(twitter)

MANAJEMEN taksi Blue Bird menegaskan akan menindak pengemudi Blue Bird yang terbukti melakukan aksi kekerasan saat aksi demonstrasi sopir taksi pada Selasa (22/3).

Lewat akun Twitter @Bluebirdgroup, taksi dengan ciri khas warna biru mengatakan, "Manajemen Blue Bird menyesalkan aksi unjuk rasa hari ini yang diwarnai dengan tindakan anarkis oleh sejumlah peserta unjuk rasa. Manajemen akan melakukan tindakan tegas kepada pengemudi Blue Bird yang terbukti melakukan tindakan anarkis."

Blue Bird kemudian meminta netizen yang memiliki bukti foto atau video untuk mengirimkannya kepada mereka.

"Jika netizen memiliki bukti (foto/video) keterlibatan pengemudi kami, mohon laporkan via socmed / email ke [email protected]," ungkap Blue Bird.

"Bukti ini kami perlukan karena yang menggunakan seragam biru tidak hanya Blue Bird," imbuh mereka. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya