Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Dave Tidak Datang, KPAI Minta Klarifikasi Pemprov DKI soal FUI Monas

Indriyani Astuti
04/5/2018 20:21
Dave Tidak Datang, KPAI Minta Klarifikasi Pemprov DKI soal FUI Monas
(MI/RAMDANI)

KOMISI Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akan meminta klarifikasi dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terkait kasus pembagian sembako yang menelan korban jiwa dalam acara Forum Untukmu Indonesia (FUI) di Monas, pekan lalu.

Ketua KPAI Susanto mengatakan pihaknya akan memanggil pemprov yakni dinas pariwisata dan kebudayaan untuk mendapatkan mendalami beberapa hal termasuk perizinan.

"Kami akan mengundang pihak pemprov,  dan sebelumnya telah silaturahmi ke keluarga korban untuk mendapatkan informasi yang berimbang," kata Susanto dalam acara konferensi pers di Kantor KPAI, pada Jumat (4/5).

Hari ini, KPAI juga mengundang Ketua Panitia Penyelenggara FUI David Revano Santosa alias Dave untuk melakukan pendalaman dan penggalian informasi, konsep, kronologi termasuk perizinan  dari acara tersebut. Namun, Dave berhalangan hadir karena sakit dan diwakili oleh pengacaranya Henry Indraguna.

Susanto menjelaskan, langkah klarifikasi dilakukan KPAI dalam merespon kasus meninggalnya dua anak dalam acara pembagian sembako di Monas karena adanya aduan yang masuk dari masyarakat.

"Kami akan fokus pada aspek perlindungan anak. Sedangkan untuk kasusnya sudah berproses hukum di kepolisian," tutur Susanto.

Dalam waktu dekat, tutur Susanto, KPAI akan mengeluarkan rekomendasi setelah cukup mendapatkan keterangan dari pihak-pihak terkait.

"Tentu, selain kepentingannya untuk mendalami kasus ini, di pihak lain kami akan memberikan masukan untuk perbaikan ke depan agar kejadian yang sama tak terulang," pungkas dia.

Kegiatan pembagian sembako di Monas pada akhir pekan lalu yang diselenggarakan oleh Forum Untukmu Indonesia (FUI), menewaskan dua orang anak yaitu R, 10, dan M, 11. Mereka meninggal diduga karena terinjak-injak saat ikut dalam antrean pembagian sembako. Keduanya berasal dari Pademangan Barat, Jakarta Utara. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya