Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
SEPULUH karyawan pabrik kembang api PT Panca Buana Cahaya Sukses yang terbakar di Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten, belum bisa dipastikan keberadaannya. Polisi masih terus berupaya mencari seluruh korban dari 103 karyawan di pabrik yang nahas itu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di RS Polri Kramatjati mengatakan petugas masih mencari 10 karyawan lagi yang belum dikebtayui keberadaan dan kondisinya.
"Total karyawan 103 pelerka. Sebanyak 47 orang meninggal dan 46 dilarikan ke tiga rumah sakit. jadi sisa 10 oraang karyawan yang belum bisa diidentifikasi," jelas Argo Yuwono.
Diakui, kondisi sebagian korban sangat mengenaskan. Selain terbakar, beberapa korban pada bagian tubuhnya juga terpisah akibat ledakan dan terbakar.
Laporan dari RSUD Kramatjati, para petugas medis membawa puluhan kantong berisi janazah yang akan diidentifikasi di RS Polri Kramatjati. "Kita akan cocokan DNA nya dulu dengan pihak keluarga secepatnya," kata salah seorang petugas medis. Tampak pihak keamanan bersiaga di sana.
Pihak kepolisian hingga saat ini juga belum bisa memastikan penyebab ledakan di pabrik kembang api ini. Namun yang disayangkan lokasi pabrik kembang api ini berdekatan dengan rumah penduduk dan sekolah.(OL-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved