Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
TRUMP Tower di New York kini menjadi salah satu latar belakang favorit bagi warga yang melakukan swafoto.
Sejak Donald Trump menang di pemilu Amerika Serikat, sejumlah orang menyerbu trotoar gedung kenamaan tersebut bersenjatakan tongsis untuk melakukan swafoto.
Beberapa di antara mereka ingin mendapatkan gambar gedung tersebut sementara yang lainnya hanya ingin menacungkan jari tengah ke arah gedung milik presiden terpilih AS tersebut.
Connie Hunt, agen real estat asal Kentucky mengaku dirinya telah menjadi penggemar Trump sejak miliarder itu membintangi acara realitas The Apprentice. Dia datang ke New York karena ingin melihat langsung Trump Tower.
Adapun Leigh Stolarz asal Florida mengaku sangat kecewa dengan kemenangan Trump di Pemilu AS. Dia memutuskan datang ke Trump Tower sebagai bentuk protes. (AP/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved