Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Putin Ingin Trump Bangun Kembali Hubungan AS-Rusia

Sonya Michaella
10/11/2016 14:46
Putin Ingin Trump Bangun Kembali Hubungan AS-Rusia
(AFP PHOTO / POOL / SERGEI KARPUKHIN)

PRESIDEN Rusia Vladimir Putin dilaporkan telah mengirimkan telegram kepada Donald Trump, Presiden terpilih Amerika Serikat.

Seperti dilansir Express, Rabu (9/11), dalam telegramnya, Putin berharap Rusia dan AS dapat membangun kembali hubungan mereka yang sedang 'krisis'.

Putin menyampaikan bahwa Rusia dan AS harus membangun sebuah dialog konstruktif berdasarkan prinsip kesetaraan dan saling menghormati dalam kepentingan dua negara.

Kremlin pun mengeluarkan sebuah pernyataan bahwa Putin berharap Trump bisa mengatasi isu-isu internasional dan menghadapi tantangan keamanan global.

"Tidak ada rencana untuk pertemuan Putin dan Trump atau Barack Obama untuk saat ini," sebut Kremlin.

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov juga menampik rumor adanya ikut campur Rusia dalam pemilu AS yang sering dituduhkan AS kepada Rusia.

"Dialog baru diperlukan antara AS dan Rusia. Putin juga yakin bahwa dialog ini akan melayani kepentingan dua negara," tuturnya.

Selama ini, Rusia dianggap mendukung Trump untuk menjadi presiden AS. Tidak hanya itu, Trump pun sempat melontarkan kekagumannya terhadap Putin.

Dikabarkan, tepuk tangan riuh pun menggema di dalam Duma (legislatif Rusia) saat electoral vote untuk Trump melampaui raihan Hillary Clinton. (MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya