Headline
Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.
Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.
PARA peneliti muda Indonesia dikirim untuk mengikuti Intel International Science and Engineering Fair (Intel ISEF) yang diselenggarakan di Phoenix Convention Center, Arizona, Amerika Serikat (AS), pada 8-15 Mei. Intel ISEF merupakan sebuah ajang ilmiah internasional.
Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Intel Corporation Indonesia mengirimkan 8 proyek penelitian dari 15 siswa pemenang. Mereka akan bersaing dengan 1.700 delegasi dari 70 negara.
Para remaja yang dikirimkan itu merupakan pemenang dari Lomba Karya Ilmiah Remaja Ke-47 yang diselenggarakan LIPI dan pemenang Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia 2015 yang digelar Kemendikbud.
Kepala LIPI Iskandar Zulkarnain kemarin di Gedung LIPI mengungkapkan ide kebaruan dan bagaimana para siswa merumuskan masalah dalam penelitian merupakan salah satu penilaian. Iskandar pun berharap ajang itu meningkatkan kecintaan para siswa terhadap kegiatan meneliti. (Mlt/H-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved