Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Epidemiolog: Jangan Mudik Dulu Tahun Ini

Ardi Teristi
17/3/2021 18:01
Epidemiolog: Jangan Mudik Dulu Tahun Ini
Ilustrasi(DOK MI)

MASYAKARAT diminta untuk sebisa mungkin tidak melakukan mudik pada perayaan Idul Fitri tahun ini. Hal itu untuk mendukung kerja keras pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19.

Hal itu diungkaokan epidemiolog Universitas Gadjah Mada (UGM), Riris Andono Ahmad. "Resiko penularan Covid019 masih cukup besar. Meski sudah dilakukan vaksinasi penularan masih tetap bisa terjadi. Dan yang lebih penting itu kan risiko paparan penyakit dan kematian agar bisa diturunkan," tegas dia dalam siaran  pers dari Humas UGM, Rabu (17/3).

Ia mengatakan tidak melakukan mudik akan mengurangi pergerakan karena coverage vaksinasinya belum tinggi. Hingga Idul Fitri nanti, jelasnya, diperkirakan masih belum cukup tinggi.

Apabila tetap hendak mudik, jelasnya, beberapa hal harus dipertimbangkan. Misalnya baik pemudik serta keluarga yang akan dikunjungi di kampung halaman vaksin, tetap menjalankan protokol kesehatan, dan menggunakan moda transportasi yang dijamin keamanannya. (OL-15)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya