Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PULAU Dewata Bali makin kuat menjadi top of mind dan destinasi favourit bagi wisatawan asal Tiongkok.
Menpar Arief Yahya membenarkan, ada 85% wisman asal Negeri Tembok Raksasa itu yang memilih Bali sebagai objek wisata yang dipilih.
Sisanya, 15%, tersebar ke Jakarta, Manado, Singkawang, Batam dan Jawa Tengah.
“Tentu, ini terkait dengan 3 greaters yang sejak awal kita promosikan gencar di Tiongkok,” jelas Arief Yahya, Menteri Pariwisata RI.
Sejak setahun lalu, Arief Yahya memang meluncurkan konsep 3 greater, yakni Great Bali, Great Jakarta dan Great Batam. Mengapa dipilih tiga itu, karena selama ini wisawatan mancanegara yang berkunjung di Indonesia, 40% ke Bali, 30% ke Jakarta dan 20% ke Batam-Bintan.
“Saya selalu memulai dari akhir. Selama ini 90% wisman itu masuk melalui 3 pintu utama itu, karena itu kita buat 3 greater tersebut,” papar peraih Marketeer of The Year 2013 oleh MarkPlus itu.
Promosi pun disesuaikan dengan tiga destinasi itu. Begitu pun, originasinya, berdasarkan pada data kunjungan yang sudah ada. Lima besar originasi ada di Singapura, Malaysia, Tiongkok, Australia dan Jepang.
Dari lima besar itu, Tiongkok termasuk yang dinilai memiliki proyeksi yang sangat besar, karena tahun 2014 saja, jumlah outbond, atau orang Tiongkok yang bepergian ke luar negeri untuk wisata itu sudah lebih dari 100 juta orang.
Tiogkok adalah pasar yang empuk bagi pariwisata di semua negera di muka bumi. Semua negara memotret Tiongkok sebagai raksasa yang potensial di pariwisata, termasuk Indonesia. Berdasarkan data itulah promosi Wonderful Indonesia ke Tiongkok mendapat prioritas.
“Karena itu, ketika saat ini wisatawan Tiongkok mulai membanjiri Indonesia, sudah bisa kita perkirakan sejak akhir tahun 2015,” kata Menpar Arief Yahya.
Arief Yahya juga sudah menghitung bulan-bulan liburan orang Tiongkok.
Akhir tahun, lalu Tahun Baru Imlek bulan Februari, lalu bulan Mei ada Hari Buruh sedunia, Juni-Juni ada liburan anak-anak sekolah, bulan Oktober ada hari Kemerdekaan Tiongkok, dan kembali di Akhir tahun sampai dengan awal tahun. Dia juga sudah mendapatkan data, bahwa orang Tiongkok itu memutuskan untuk berlibur minimal satu bulan sebelumnya.
“Jadi, dari jadwal liburan dan waktu memutuskan berlibur itulah saat yang tepat untuk berpromosi dengan tepat,” jelas dia. (P-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved