Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Mengintip Layanan Keuangan dari Cermati

22/9/2017 06:55
Mengintip Layanan Keuangan dari Cermati
()

CERMATI yang didirikan Andhy Koesnandar dan dua rekannya ialah marketplace yang memiliki layanan utama berupa membandingkan beragam produk finansial, mulai kartu kredit, KPR, asuransi, hingga reksa dana sehingga konsumen bisa menentukan pilihan produk mana yang paling cocok dengan kebutuhan mereka.

Situs Cermati.com telah menjadi situs financial e-commerce paling banyak dikunjungi di Indonesia, dengan total kunjungan per bulan mencapai 3,2 juta setiap bulannya pada Desember 2016.

Dalam setiap bulan, transaksi produk keuangan yang berasal dari Cermati mencapai Rp40 miliar. Kehadiran Cermati memudahkan masyarakat membeli produk keuangan sesuai dengan kebutuhannya dan membantu pemerintah dalam memperluas inklusi keuangan. (Eno/H-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya